Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Ada yang berbeda saat hari pertama mondok setelah libur Idul Fitri 1439 H, Sabtu 7 Juli 2018.
Ada sedikit suasana haru saat salah satu santri berpamitan kepada santri - santri lainnya.
|
Faza, Santri Trensami Assalaam |
Salah satu santri akhirnya menyusul kakak - kakak kelasnya yang telah
melanjutkan mondok di beberapa pondok pesantren di wilayah Jawa Timur.
|
Santriwan Santriwati Trensami Assalaam mendengarkan arahan dari Ustadz Zamzam Ilhami |
MOCH AIDIL AL FAZA SYAPUTRA ZEN bin Moch Zaenuri yang tahun ini lulus
dari Madrasah Ibtidaiyah Hasyim Ashari akhirnya melanjutkan mondok dan
sekolah MTS di Pesantren Modern Al Amanah, Junwangi, Krian.
|
Faza bersama Ustadz Zamzam Ilhami (Pengasuh Trensami Assalaam) |
Sedangkan TARINA binti Abd Djalil yang tahun ini lulus dari MTS Nurul
Huda melanjutkan mondok dan sekolah MA di Pondok Pesantren YASINAT
(Yayasan Islam Nahdlatuth Thalabah), Jember.
|
Tarina saat Peringatan Isra' Miraj 1439 H Trensami Assalaam |
Semoga semua cita - cita baik para santriwan santriwati Trensami Assalaam diridhoi Allah SWT
Posting Komentar